Selasa, 18 Oktober 2022 bertempat di Gedung Pojok Baca Kabupaten Pakpak Bharat dilaksanakan giat Kampanye Pola Asuh Anak dan Remaja (PAAR) melalui pembudayaan Literasi. Acara ini dibuka langsung oleh Ketua TP. PKK Kabupaten Pakpak Bharat, Ny. Juniatry Franc Bernhard Tumanggor dan dihadiri oleh OPD pendukung Progra, PAAR antara lain Dinas Perpustakaan, Dinas PMDPPAKB, Dinas Pendidikan, Badan kesbangpol, Dinas Sosial, Dinas Dukcatpil, Satpol PP, dan Kemenag Pakpak Bharat, Ketua Darma Wanita Persatuan Kabupaten Pakpak Bharat, Camat Salak bersama Ketua TP. PKK Kecamatan Salak dan Kepala Desa Boangmanalu bersama Ketua TP. PKK Desa Boangmanalu.
Giat ini merupakan bagian dari kampanye Desa Boangmanalu sebagai desa
percontohan PAAR tahun 2022 dan terlaksana melalui kolaborasi Pokja I
dan Pokja II, koordinasi dengan OPD terkait dan juga kolaborasi dengan
dunia usaha.
Acara ini bertujuan untuk mengkampanyekan Program PAAR dikalangan siswa SD/MI dan SMP/MTS di lingkungan Desa Boangmanalu Kecamatan Salak Kabupaten Pakpak Bharat melalui lomba Puisi untuk siswa SD/MI dan lomba pidato untuk siswa SMP/MTS dengan materi PAAR dengan peserta sebanyak 24 orang terdiri dari 12 orang siswa SD/MI dan 12 orang siswa SM/MTs.
Adapun dukungan dari dunia usaha yaitu PT. Bank Sumut dengan memberikan hadiah kepada pemenang berupa tabungan pelajar dengan rincian : juara 1 : tabungan Rp. 500.000,- juara 2 : tabungan Rp. 300.000,- dan juara 3 : tabungan Rp. 200.000,- dan hadiah ini diserahkan langsung oleh Ketua TP. PKK Kabupaten Pakpak Bharat.
Yang menjadi pemenang terbaik dalam acara ini adalah Tingkat SD/MI :
Juara 1 : Endelovina Padang (SD Swasta Santo Vinsencius Salak), juara 2 : Chirstelgo Butar-Butar (SD Swasta Santo Vinsencius Salak) dan juara 3: Isyarahna Bagariang (MIN 1 Salak)
Sedangkan pemenang terbaik tingkat SMP/MTs :
Juara 1 : Inezia Anakampun (SMP Swasta Anto Yoseph Salak), juara 2 : Caylee Aritonang (
SMP Swasta Anto Yoseph Salak) dan juara 3 : Joe Stevan Tindaon (
SMP Swasta Anto Yoseph Salak).
Kepada semua peserta diberikan hadiah hiburan yang merupakan sumbangsih dari OPD pendukun dan juga sertifikat yang ditandatangani langsung oleh Ketua TP. PKK Kabupaten Pakpak Bharat.